NEWSmedia - Mantan Coach RRQ Hoshi, Aldi Sofiyan Asyayuri, atau biasa yang dikenal dengan Acil masih hangat diperbincangkan di kalangan penggemar Esport, khususnya Mobile Legends.
Bagaimana tidak, Acil pernah menjadi coach team besar seperti RRQ Hoshi dan coach merupakan orang yang bisa menentukan kemenangan dalam draft pick di turnamen Mobile Legends.
Pemikiran Acil dalam menentukan draft pick di turnamen Mobile Legends serang kali jadi perdebatan di kalangan profesional player.
Sehingga tidak jarang Acil melepas Hero power musuh dan menyebabkan RRQ Hoshi kalah dalam pertandingan.
Seperti pada kejuaraan dunia Mobile Legend pekan lalu, saat RRQ Hoshi melawan Blacklist International dari Filipina yang selalu melepas Hero power lawan.
Sedangkan pada team RRQ Hoshi sendiri tidak menggunakan Hero power yang sering digunakan oleh playernya, seperti Skylar yang selalu agresif dalam bermain batrik tapi Acil pede memilihkan Hero harith.
Baca Juga: Ramalan Horoskop Hari Ini Jumat 27 Januari 2023: Zodiak Virgo, Leo, Libra Ada di Puncak Teratas
Makanya kalau kita lihat tidak sedikit fans RRQ bahkan Youtuber yang senang hengkangnya Acil di tubuh RRQ Hoshi, seperti Bkent, outnya Acil ia sangat senang sampai potong tumpeng dan bagi-bagi makanan.
Kalau berbicara data, pada season 5 dan 6 saat RRQ Hoshi dipegang oleh Coach James dan mampu menyandang gelar juara berturut-turut. Season 7 saat Acil masuk RRQ Hoshi berhasil dipulangkan oleh team Aerwolf
Kemudian pada season 8 dan 10 saat RRQ Hoshi dilatih oleh Coach Acil, sang raja kembali mengalami kekalahan. Tapi tidak dengan season 9 saat fiel menjadi head Coach, RRQ Hoshi berhasil membawa gelar juara.
Apakah ini sebuah kebetulan, semoga dengan datangnya analis dari Filipina, Arcadia dan Coach Fiel bisa membawa kembali gelar juara untuk RRQ Hoshi.
Rumornya mantan Coach RRQ Hoshi itu akan bergabung dengan team juara dunia pertama Evos Legends dan mantan juara season 10 Onic Esport.***
Artikel Terkait
Hasil Babak Playoff M4 World Championship 2022 Mobile Legends: RRQ Hoshi Dihentikan ECHO PH, Cek Skor Akhir
Rotasi Roster Pro Player Mobile Legends di Tubuh RRQ Hoshi: Siapa Yang Akan Menggantikan R7 di Posisi Terbaik?
Resmi Farewell! Pelatih Veteran Adi Syofian Atau Acil Umumkan Keluar dari Tim RRQ Hoshi: Siapa Penggantinya?
Jelang PMPL ID Spring 2023, BTR Umumkan uHigh dan Liquid Masuk Roster, Siapa 3 Orang Selanjutnya?
Pemain 15 Milyar di Mobile Legends Akan Perkuat Posisi Explaner RRQ Hoshi Pada MPL ID Season 11: Siapakah Dia?
Persija X Evos Umumkan Roster PMPL ID Spring 2023, Ada Si Kembar Luxxy dan Zuxxy, Old RA Is Back?
Lengkap! Ini Roster Bigetron Esports di PMPL ID Spring 2023, Ganti Nama Jadi BTR Red Villains