Perjalanan Karir Aespa yang Diterima Masuk SM Entertainment, yang Viral dengan Lagu Next Level

- Jumat, 26 November 2021 | 17:22 WIB
Girl group Korea, Aespa (Instagram/ @aespa_official)
Girl group Korea, Aespa (Instagram/ @aespa_official)

NEWSmedia – Perusahaan hiburan raksasa di Korea Selatan, SM Entertainment secara resmi telah mendebutkan Girlgroup baru ‘æspa’ atau Aespa.

Nama Girlgroup Korea ini melambangkan pertemuan dari diri yang lain sebagai avatar dan mengalami dunia baru.

Anggota Aespa adalah Karina aespa, Winter aespa, Ningning aespa dan Giselle aespa, comeback pertama aespa sejak perilisan single debut mereka ‘Black Mamba’ pada November 2020. Per 4 Oktober, dilaporkan bahwa mini album ‘Savage’ telah melampaui 400.000 pre-order.

Baca Juga: Jerman Dilanda Kasus Covid-19 Gelombang 4, Kematian Mengintai Warga dan Vaksinasi Digenjot

Perjalanan karir dari aespa sendiri memang tak langsung ramai jadi perhatian. Mulai dari konsep AE yang begitu unik, sampai lagu-lagu mereka yang ikonik.

Meraih kesuksesan yang begitu cemerlang, aespa berhasil meraih berbagai prestasi di setiap comeback-nya. Apalagi kalau sudah membahas soal lagu ‘Next Level’ yang begitu viral.

Aespa membuat rekor mereka sendiri dengan lagu-lagu mereka, mulai dari lagu debut ‘Black Mamba’, ‘Next Level’, hingga ‘Savage’, bahkan menjadi representatif generasi ke-4 girl group K-Pop dengan pencapaian mereka yang luar biasa.

Baca Juga: Tottenham Hotspur Kalah dari NS Mura dengan Skor 2-1, Mimpi Buruk Datang di Menit Tambahan Jelang Peluit Akhir

Video musik dari lagu tersebut pun juga berhasil meraih 100 juta views dalam waktu tersingkat di sejarah video musik debut grup K-Pop.

Aespa mendapatkan respon yang baik dengan memanfaatkan konsep mereka untuk berbagai konten aespa, seperti video panggung pertunjukan di mana aespa menari dengan avatar ‘ae’ dan video SMCU yang menampilkan narasi cerita pandangan dunia aespa secara sekilas.

Koreografi di mana aespa membentuk huruf D dalam alfabet Korea di lagu ‘Next Level’ dan saat aespa menyanyikan lirik ‘Zuzuzuzu’ dalam lagu ‘Savage’ pun juga menyebar secara viral sebagai dance challenge.***

Editor: Ahmad Hipni

Tags

Artikel Terkait

Terkini