• Minggu, 24 September 2023

Mengaku Dihubungi Venna Melinda Sambil Menangis, Hotman Paris: Bapak Kapolda Jawa Timur Tolong….

- Selasa, 10 Januari 2023 | 15:27 WIB
Hotman Paris bakal jadi kuasa hukum Venna Melinda di Kasus KDRT yang dialaminya. (Foto: Tangkap Layar IG @hotmanparisofficial)
Hotman Paris bakal jadi kuasa hukum Venna Melinda di Kasus KDRT yang dialaminya. (Foto: Tangkap Layar IG @hotmanparisofficial)

NEWSmedia – Rupanya Kasus KDRT yang dialami Venna Melinda tak main-main. Ini dibuktikan jika Ibunda Verrel Bramasta itu bakal menggandeng pengacara kondang Hotman Paris Hutapea.

Dalam unggahan terbarunya di akun Instagram pribadinya Hotman Paris mengatakan jika saat ini Venna Melinda terbaring di rumah sakit mengalami luka pada bagian hidung dan tulang rusuknya.

“Pagi ini Venna Melinda artis sekaligus mantan anggota DPR yang sedang terbaring di rumah sakit menelepon saya,” kata Hotman Paris, Selasa 10 Januari 2022.

Baca Juga: Akibat Mainan Lato Lato, Bocah Asal Lombok Rela Kehilangan Bola Matanya Hingga Pecah? Cek Fakta Berikut Ini

Venna Melinda mengaku mengalami retak pada bagian hidungnya yang bedarah-darah dan adanya rasa sakit pada bagian tulang rusuk.

Menurut Hotman, Venna Melinda memintanya untuk menjadi kuasa hukumnya. “Dia meminta saya jadi kuasa hukumnya, saya tanya kenapa,” ujar Hotman Paris lagi.

Alasan Venna Melinda menginginkan Hotman Paris mendampinginua karena merasakan kecewa atas penderitaan yang dialaminya. Namun hingga saat ini terduga pelaku KDRT Ferry Irawan tak kunjung ditahan oleh polisi.

Baca Juga: Apple Siap Luncurkan iPhone 15, Produk Dalam Tahap Uji Coba Mesin, Cek Bocoran Spesifikasi Singkatnya

“Kenapa belum ada penahanan? Bapak Kapolda Jawa Timur mohon memberikan atensi khusus pada kasus ini, karena kasus ini menarik perhatian seluruh rakyat Indonesia,” ujar Hotman Paris yang tampil perlente di dalam mobil mewahnya.

Diketahui, kasus dugaan KDRT dialami artis Venna Melinda. Ibunda Verrel Bramasta itu mengalami luka pada bagian hidungnya.

Bahkan foto-foto Venna Melinda yang mengluarkan darah pada bagian hidung tersebar luas di media sosial.

Peristiwa terjadi ketika Venna dan Ferry Irawan menginap di salah satu hotel di Wilayah Kota Kediri.

Baca Juga: BMKG Cabut Peringatan Dini Tsunami Maluku, Aktivitas Kembali Normal Pasca Gempa Bumi Dahsyat 7,9 Magnitudo

Kini kasusnya telah dilimpahkan ke Polda Jawa Timur, dan dalam tahap proses penyelidikan.

“Adanya laporan kasus KDRT dengan pelapor saudara VM umur 50 tahun, pekerjaan wiraswasta dan terlapor saudara FI umur 44 tahun pekerjaan influencer,” ujar Kombes Pol Dirmanto, dikutip NEWSmedia dari Kanal Intens Investigasi, Selasa 10 Januari 2023.

Halaman:

Editor: Adam Adhary Abimanyu

Tags

Artikel Terkait

Terkini