Hasil Undian Grup Piala Dunia U17 2023, Ketua Umum PSSI Erick Thohir: Garuda Muda Jangan Gentar!

- Sabtu, 16 September 2023 | 06:10 WIB
Erick Thohir saat drawing Piala Dunia U17 2023.
Erick Thohir saat drawing Piala Dunia U17 2023.

NEWSmedia - Berdasarkan hasil undian grup atau drawing Piala Dunia U17 2023, Indonesia bersaing dengan di penyisihan Grup A bersama Ekuador, Maroko dan Panama.

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir membakar semangat ke penggawa Garuda Muda untuk bisa melalui persaingan fase penyisihan Piala Dunia U17 2023 Indonesia.

"Jangan gentar, walaupun kita lolos otomatis sebagai tuan rumah. Mari kita tunjukan kalau kita juga pantas tampil di ajang Piala Dunia U-17 ini,” kata Erick di Jakarta, Jumat 15 September 2023 malam.

Baca Juga: SEDANG BERLANGSUNG! Ini Link Live Streaming Drawing Piala Dunia U17 2023, Indonesia di Grup A

"Ini kocokan terbaik, saya punya harapan lain tapi tidak terwujud. Jika kita melhat tiga negara yang menjadi calon lawan, kita punya harapan. Semoga kita bisa lolos dari penyisihan," lanjut Erick.

Selanjutnya, menurut Erick Indonesia akan mencari negara untuk pertandingan uji coba yang sesuai karakter lawan yang akan dihadapi di penyisihan Piala Dunia U17 2023.

“Di Jerman, rangkaian uji coba harus kita sesuaikan dengan gaya bermain lawan-lawan d Grup A. Kita sedang berproses, hasil undian harus kita syukuri dan kemudian kerja keras mempersiapkan diri," katanya.

Baca Juga: Hasil Drawing Grup Piala Dunia U17 2023, Indonesia Tantang Ekuador, Panama dan Maroko

"Kita terus bentuk agar timnas U17 semakin tangguh. Jerman salah satu kekuatan sepakbola dunia yang kita pilih untuk meningkatkan kemampuan mereka. Di sana nanti akan melawan timnas dan juga klub Bundesliga,” lanjut Erick.

Erick Thohir terus berupaya menciptakan Timnas Indonesia U17 yang tangguh, selain melakukan seleksi di berbagai daerah dan mendata pesepak bola diaspora yang bermain di luar negeri, PSSI juga mengirim Mereka yang sudah terpilih training camp ke Jerman.

"Kita terus berupaya membentuk Timnas kelas dunia. Seleksi sudah dilakukan bahkan kita memantau pemain yang berdarah Indonesia (diaspora ) yang bermain di luar negeri. Ada yang sudah siap bergabung. Hasil ujicoba melawan Tim U17 Korea Selatan yang merupakan peringkat dua Asia kita juga bisa imbangi, hanya kalah tipis 0-1," ucapnya.

Baca Juga: Inilah 12 Cara Ampuh Untuk Mengusir Nyamuk Secara Alami, Ternyata Sangat Mudah Membuatnya

Berikut hasil drawing Piala Dunia U17 2023:

Grup A
- Indonesia
- Ekuador
- Panama
- Maroko

Grup B
- Spanyol
- Kanada
- Mali
- Uzbekistan

Grup C
- Brazil
- Iran
- New Caledonia
- Inggris

Baca Juga: Jujutsu Kaisen Season 2 Episode 8, Gege Akutami Berbagi Pemikiran Terkait Arc Insiden Shibuya

Grup D
- Jepang
- Polandia
- Argentina
- Senegal

Grup E
- Prancis
- Burkina Faso
- Korea
- Amerika

Grup F
- Meksiko
- Jerman
- Venezuela
- New Zealand

Seperti diketahui, pengundian drawing Piala Dunia FIFA U17 2023 dilakukan di Zurich, Swiss, pada Jumat 15 September 2023 pukul 21.00 WIB.***

Editor: Ahmad Hipni

Tags

Artikel Terkait

Terkini