Hasil Wakil Indonesia di BWF World Tour Finals 2021 Hari Pertama: 2 Wakil Menang, 2 Wakil Lainnya Kalah

- Rabu, 1 Desember 2021 | 20:40 WIB
Greysia Polii/Apriani Rahayu setelah tampil di fase grip BWF World Tour Finals 2021  (Instagram.com/@badminton.ina)
Greysia Polii/Apriani Rahayu setelah tampil di fase grip BWF World Tour Finals 2021 (Instagram.com/@badminton.ina)

NEWSmedia - Turnamen BWF World Tour Finals 2021 dilaksanakan mulai hari ini Rabu-Minggu, 1-5 Desember 2021.

Turnamen BWF World Tour Finals 2021 berhadiah total 1.500.000 US Dollar atau sekitar 15 Milyar Rupiah.

Dalam turnamen ini dari 8 orang peserta akan dibagi ke dalam dua grup yang masing-masing berisikan 4 orang.

Baca Juga: Menpora Zainudin Amali Beri Apresiasi kepada Penyelenggara Indonesia Badminton Festival 2021, Seperti Apa?

Di fase grup hari pertama semua wakil Indonesia sudah bermain dan mendapatkan beragam hasil dari berbagai sektor.

Greysia Polii/Apriani Rahayu langsung mendapat lawan asal Thailand, Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai dan dimenangkan langsung oleh Greysia/Apriani dengan dua game langsung.

Sementara di sektor ganda campuran, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti harus mengakui keunggulan lawan asal Thailand, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai dengan rubber game.

Baca Juga: Ameer Azzikra Mimpi Bertemu Rasulullah Sebelum Meninggal Dunia, Cerita itu Diungkap Arie Untung

Berikut hasil wakil Indonesia di fase grup BWF World Tour Finals 2021 hari pertama :

- Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai (Thailand) Vs Greysia Polii/Apriyani Rahayu (Indonesia) (15-21, 12-21)
- Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang) Vs Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan (Indonesia) (21-14, 21-19)

Baca Juga: Produser Spider-Man Sebut Tom Holland Akan Tetap di MCU Setelah Film Triloginya

- Match 3: Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (Thailand) Vs Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (Indonesia) (21-14, 10-21, 11-21)
- Match 4: Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (Indonesia) Vs Lee Yang Wang Chi-Lin (Taiwan) (23-21, 21-19)

Demikian hasil wakil Indonesia di fase grup BWF World Tour Finals 2021 hari pertama.***

Editor: Ahmad Hipni

Tags

Artikel Terkait

Terkini