NEWSmedia – Presiden Jokowi telah mengeluarkan sejumlah aturan pelonggaran kebijakan selama pandemi.
Salah satunya adalah masyarakat dapat melakukan perjalanan domestik dan luar negeri tanpa harus tes covid dengan catatan jika sudah vaksin lengkap.
Hal ini disampaikan Presiden Jokowi dalam tayangan kanal YouTube Sekretariat Presiden pada Selasa, 17 Mei 2022.
Presiden Jokowi menjelaskan bahwa pelaku perjalanan yang sudah divaksinasi lengkap tidak perlu melakukan tes covid lagi.
“Bagi pelaku perjalanan dalam negeri dan luar negeri yang sudah mendapatkan dosis vaksinasi lengkap maka sudah tidak perlu lagi untuk melakukan tes swab PCR maupun antigen,” kata presiden Jokowi dikutip NEWSmedia dari laman YouTube Sekretariat Presiden, Rabu 18 Mei 2022.
Sebelumnya pelaku perjalanan domestik yang telah divaksinasi lengkap tetap diharuskan menunjukkan hasil negatif tes antigen 1x24 jam atau PCR yang diambil 3x24 jam sebelum perjalanan.
Sedangkan pelaku perjalanan luar negeri yang sudah vaksinasi lengkap tetap perlu melampirkan hasil tes PCR dalam 2x24 jam sebelum melakukan perjalanan.
Pelonggaran lain yang diumumkan oleh Presiden Jokowi adalah tidak ada lagi kewajiban memakai masker bagi masyarakat saat beraktivitas di luar rumah.
Artikel Terkait
Penjelasan Presiden Jokowi Soal Kebijakan Pemerintah Izinkan Masyarakat Tidak Pakai Masker di Luar Ruangan
Lirik Lagu DHAT, Soundtrack Film KKN di Desa Penari Karya Kinanti feat Madukina yang Miliki Nuansa Mistis
Jadwal SIM Keliling di Sukabumi Rabu 18 Mei 2022, Ketahui Syarat dan Lokasinya
Lokasi dan Syarat Pelayanan SIM Keliling Kota Bandung Rabu 18 Mei 2022, Berada di Dua Lokasi Ini
Ramalan Zodiak Aquarius Hari Kamis 19 Mei 2022 Lengkap dari Karir, Cinta, Keuangan dan Kesehatan
Ramalan Zodiak Capricorn Hari Kamis 19 Mei 2022 Lengkap dari Karir, Cinta, Keuangan dan Kesehatan
Ramalan Zodiak Cancer Hari Kamis 19 Mei 2022 Lengkap dari Karir, Cinta, Keuangan dan Kesehatan
Ramalan Zodiak Leo Hari Kamis 19 Mei 2022 Lengkap dari Karir, Cinta, Keuangan dan Kesehatan
Begini Pengakuan Sandra Dewi Tentang Suaminya yang Dianggap Cuek, Warganet: Cici Merasa Kurang Disayang?
Medina Zein Dirawat di RSJ, Ternyata ini Penyebab dan Jenis Penyakitnya